djeNews.co – Simalungun
Batalyon Infanteri 122/Tombak Sakti ikut serta dalam pelaksanaan pembersihan eceng gondok dikawasan Danau Toba, dengan Tema “TNI Manunggal memelihara Danau” dalam menjaga ekosistem air dan menjaga lingkungan, Kamis (24/04/2025).
Kegiatan tersebut dengan bergotong royong bersama TNI, Polri, masyarakat, Ormas, Mahasiswa, pelajar dan Instansi lainya yang melibatkan 1.864 Personel. Kegiatan dilaksanakan di lima kabupaten, Kabupaten Toba, Karo,Samosir, Dairi, dan Simalungun.
Kegiatan pembersihan eceng gondok ini juga mendapat dukungan penuh dari bapak Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), dengan mengirimkan tiga kapal ponton dan tiga konveyor darat untuk mempercepat proses pembersihan eceng gondok dikawasan Danau Toba.
Dalam pelaksanaan kegiatan pembersihan eceng gondok dikawasan Danau Toba, dengan Tema “TNI Manunggal memelihara Danau” Dipimpin oleh Wadanyonif 122/TS serta sebanyak 50 orang personel Batalyon Infanteri 122/Tombak Sakti ikut dalam kegiatan tersebut, yang berjalan dengan lancar dan sukses. (Dj)