djeNews.co -Simalungun
Babinsa Koramil 09/TB Kodim 0207/Simalungun Serda Gumanti Akino Situmorang menghadiri kegiatan penyaluran bantuan ketapang pembagian bibit jagung Pyang bersumber dari Dana Desa Tahap 2, Tahun anggaran 2024. Jumat (12/7/2024)
Kegiatan tersebut berlangsung di kantor Pangulu Nagori Negeri Dolok, Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun adapun jumlah warga yang menerima bantuan bibit jagung sebanyak 180 orang.
Babinsa Koramil 09/TB mengatakan pentingnya kolaborasi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung program pemerintah di bidang pertanian. “Kami berkomitmen untuk terus mendampingi dan membantu para petani agar mereka bisa lebih produktif dan mandiri,” ujar Babinsa.
Acara ini juga dihadiri oleh sekcam, Pangulu, Maujana Nagori, Bhabinkamtipmas Polsek, Babinsa Koramil 09/TB dan masyarakat kususnya petani yang menerima bantuan bibit jagung.
Program penyaluran benih jagung pioner ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan ketersediaan pangan diKabupaten Simalungun. ( Dri/Rel )