djeNews.co – Pematangsiantar
Guna tingkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan dan bahayanya Demam Berdarah (DBD), Babinsa Koramil 03/ Siantar Selatan Kodim 0207/Simalungun Serka L. Pasaribu bersama Lurah Aek Nauli Bapak J. Purba, Komsos dengan warga untuk gencarkan gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), bertempat lingkungan Kelurahan Aek Nauli, Kecamatan Siantar Selatan. Kota Pematangsiantar. Kamis.(12/9/2024).
Babinsa Serka L. Pasaribu mengatakan, Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya DBD dan cara pencegahannya. Sosialisasi ini juga sebagai upaya untuk menekan angka kasus DBD di wilayah Kelurahan Aek Nauli.
Gerakan PSN itu sendiri harus sejak dini kita mulai dengan bersama sama melakukan pembersihan lingkungan tempat tinggal, agar tidak ada sampah-sampah yang dibiarkan begitu saja dan mencegah timbulnya genengan air serta menaburkan bubuk abate di bak kamar mandi, ember-ember yang ada airnya, atau di sumur,” ungkap Babinsa.
Perlu kita ingat bahwa gerakan PSN bukanlah hanya tanggung jawab pemerintah semata, tetapi juga tanggung jawab setiap individu untuk melindungi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar dari bahaya penyakit DBD yang diakibatkan oleh gigitan nyamuk aedes aegypti”, tutup Babinsa Koramil 03/ Siantar Selatan. ( Dri/Rel )